Wakamad Pinta Panitia Susun Program Matsama Sebelum Tahun Ajaran Baru

Tabalong (MTs Ar Raudlah Tanta) – Wakil Kepala MTs Ar Raudlah Tanta bagian Kurikulum Hj. Mahjuwita, S.Ag meminta dewan guru untuk menyusun program kegiatan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (Matsama) sebelum masuk tahun Pelajaran Baru 2024/2025

“Kegiatan Matsama ini merupakan bagian penting bagi peserta didik baru sebagai masa untuk mengenal lingkungan belajar baru bagi mereka baik madrasah, guru, amupun teman yang mana mereka berasal dari beragam sekolah sebelumnya” ujar wakamad langsung kepada dewan guru, pembina Osim dan anggota osim di ruang kantor madrasah, Selasa (25/06/24).

Ditambahkan wakamad apalagi saat liburan akhir semester ini maka dapat memanfaatkan waktu untuk merampungkan dan menyusun program untuk kegiatan matsama nanti.

“Maksimalkan waktu untuk penyusunan program sehingga saat masuk awal tahun pelajaran nanti program tinggal kita laksanakan sesuai jadwal pada kalender pendidikan yang ada” tambahnya.

Selanjutnya wakamad juga mengingatkan dalam penyusunan program matsama harus mempedomani Panduan yang sudah dikeluarkan kepdirjen Pendis perihal Pelaksanaan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun 2024.

“Setiap kegiatan pada pelaksanaan matsama jangan keluar dari Panduan yang sudah ada sehingga semua dapat kita pertanggung jawabkan sesuai aturan yang ada. Buat kegiatan yang menyenangkan agar siswa merasa akrab dengan lingkungan baru mereka” pungkasnya.

Sementara itu Wakamad Kesiswaan Madrasah Alimun, S.Pd mengatakan ia bersama dewan guru akan menyusun kegiatan matsama dengan berpedoman pada panduan yang ada, dan berharap dengan kerja sama semua dewan guru untuk kelancaran kegiatan itu nantinya.

“Untuk seluruh kegiatan yang dilaksanakan sesuai panduan yang ada yaitu berisi kegiatan yang edukatif dan inspiratif serta penguatan kreatifitas dan inovasi siswa madrasah. Dan yang penting juga adalah kerjasama panitia pelaksana nantinya dalam menjalankan tugas yang ada” pungkas Alimun. (Rep: Novita / Ft: Saskia)