Tanjung (MTsN 9 Tabalong) – 3 Ekstrakurikuler Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 9 Tabalong memeriahkan hari pahlawan dengan menampilkan unjuk bakat dihadapan seluruh pendidik, tenaga kependidikan dan siswa siswi, Senin (11/11/24) di halaman utama MTsN 9 Tabalong.
3 Ekstrakurikuler yang tampil dalam rangka memperingati hari pahlawan yaitu drumband, Pasukan Baris Berbaris (PBB) dan Hadrah. Setiap penampilan diberikan waktu 10-15 menit untuk unjuk bakat dan sebagai hiburan setelah pelaksanaan apel hari Pahlawan.
Sebelum tampil 3 ekstrakurikuler rutin berlatih untuk mempersiapkan tampil menghibur seluruh warga MTsN 9 Tabalong. Indah Gusmalsari, S.Pd. pembina PBB MTsN 9 Tabalong mengatakan Penampilan ekstrakurikuler ini tidak hanya menjadi hiburan, tetapi juga sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan.
Kepala Madrasah (Kamad) H. Alhamahyu, S.Ag menyampaikan bahwa kegiatan penampilan 3 ekstrakurikuler ini bertujuan untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air dan kebanggaan pada sejarah bangsa di kalangan siswa.
“Selain itu, penampilan penampilan-penampilan ini diharapkan dapat memotivasi siswa lain untuk aktif dalam kegiatan ekstrakurikuler sebagai wadah pengembangan bakat dan potensi mereka,” ungkap Kamad. (Rep/Ft: Mona)