Tanjung (MTsN 5 Tabalong) – Pengurus komite baru MTsN 5 Tabalong menggelar rapat penyusunan program kerja bersama manajemen MTsN 5 Tabalong, Rabu (07/02/24) di ruang kepala madrasah. Rapat dipimpin langsung oleh Ketua Komite MTsN 5 Tabalong Warjiah, S.Ag.
Dalam rapat yang dihadiri oleh pengurus inti komite, perwakilan wali siswa dan manajemen madrasah tersebut disepakati beberapa program kerja dan perbaikan tata kelola guna mendukung program yang telah disusun oleh manajemen MTsN 5 Tabalong.
Dalam sambutannya Kepala MTsN 5 Tabalong Hj. Siti Khairiyah, S.Pd.I, M.Pd mengatakan jika madrasah memiliki harapan besar terhadap kepengurusan komite yang baru. Ada banyak program yang harus didukung oleh Komite untuk meningkatkan mutu madrasah secara maksimal.
“Semua siswa kami cerdas, dengan potensi hebat dalam berbagai bidang. Namun disisi lain anggaran BOS tidak mampu mencukupi kebutuhan pengembangan kompetensi tersebut. Tentunya kami berharap Komite hadir untuk membantu kami dalam memberikan pendampingan kepada para siswa”, papar Khairiyah.
Warjiah Ketua Komite memberikan tanggapan positif terhadap harapan dari madrasah. “Kita akan melaksanakan pertemuan rutin dengan madrasah guna mendengar aspirasi dan identifikasi masalah, sehingga kami bisa membantu dalam penyelesaian masalah tersebut” ungkapnya. (Rep/ Ft: Hamid)
Editor:Ela