Kantor Kementerian Agama Kab. Tabalong

Jl. Ir. PHM. Noor No.13 Kel. Mabuun Kec. Murung Pudak Kab. Tabalong Prov. Kal-Sel

Berita

Siswa MTsN 10 Tabalong Belajar Bahasa Indonesia Melalui Film

Tanjung (MTsN 10 Tabalong) – Untuk meningkatkan pemahaman siswa dan mengembangkan kemampuan berpikir kritis, guru mata pelajaran Bahasa Indonesia, Rahmina Fitri, S.Pd.I mengajak siswa kelas VIII belajar bersama dengan cara menonton film yang berjudul Maze Runner, Senin (18/11/2024) di ruang kelas.

Film tersebut menceritakan tentang sekelompok remaja yang berupaya untuk memecahkan jalan keluar dari perangkap labirin raksasa. Film bergenre fiksi ilmiah tersebut dipilih karena sesuai dengan materi yang ada di bab 3 yaitu mengenai karya ilmiah dan karya ilmiah popular. Saat menonton film tersebut, para siswa tampak sangat antusias. “Saya memilih film Maze Runner tersebut karena sesuai dengan bab 3 yaitu karya ilmiah dan karya ilmiah popular,” ujarnya.

Setelah selesai menonton film, para siswa diberi tugas mengenai film tersebut. “Setelah menonton film, mereka harus mengerjakan tugas yaitu menganalisis konflik di dalam film, mendata pemecahan masalah yang terdapat dalam film, menyimak hal-hal ilmiah atau penelitian dalam film, dan meneladani sifat baik dari tokoh yang ada di dalam film tersebut,” jelasnya.

Risya Nur Azmi dari kelas VIII A mengaku senang dan antusias saat menonton film tersebut. “Kami sangat senang belajar melalui film dan jadi lebih semangat untuk mengikuti pembelajaran. Sangat seru,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Madrasah (Kamad) Drs. H. Rahman Noor mengungkapkan bahwa ia sangat mendukung adanya kegiatan ini karena memberikan manfaat dan menggunakan metode pembelajaran yang kreatif dan menyenangkan. “Saya berharap para siswa mendapatkan pembelajaran dari film yang telah mereka nonton,” ujarnya.

 

Rep/Ft: Humas