Plt Kasi PHU: 657 Jamaah Haji Tabalong Telah Lunasi Bipih

Tanjung (Kemenag Tabalong) – Pelunasan biaya perjalanan ibadah haji (Bipih) tahap kedua bagi jamaah haji reguler tahun 2024 resmi ditutup pada tanggal 26 Maret 2024. Sebanyak 657 jamaah haji asal Tabalong telah melunasi BIPIH.

Hal ini disampaikan oleh Plt Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU), H. Nabhan Fanshuri saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis (28/03/24)

“Total ada sebanyak 657 jamaah haji reguler dari Kabupaten Tabalong yang telah melakukan pelunasan BIPIH di tahap satu dan kedua,” ujarnya

Dikatakannya, ada sebanyak 610 jamaah haji yang telah melunasi  Bipih di tahap pertama. Sedangkan pada tahap kedua, dari 50 jamaah haji yang diusulkan melunasi Bipih sebanyak 47 jamaah haji telah melakukannya, sedangkan 3 orang lainnya memilih menunda keberangkatan.

“Tiga orang tersebut memilih menunda keberangkatan haji dikarenakan berbagai macam alasan,” jelasnya

“Salah satu alasannya belum selesai pemeriksaan kesehatannya, kemudian ada juga yang karena salah satu dari pasangannya itu yaitu suami beliau tidak istitaah, tidak bisa melunasi kemarin di tahap satu dan di tahap dua juga tidak bisa melunasi, maka istri beliau itu tidak melakukan pelunasan juga di tahap kedua ini,” lanjutnya.

Plt Kasi PHU juga menambahkan bahwa dengan berakhirnya masa pelunasan BIPIH, ia meminta seluruh jamaah haji asal Tabalong untuk terus mempersiapkan diri baik secara fisik maupun rohani. (Rep/Ft:Fahriah)