Kantor Kementerian Agama Kab. Tabalong

Jl. Ir. PHM. Noor No.13 Kel. Mabuun Kec. Murung Pudak Kab. Tabalong Prov. Kal-Sel

Berita Satker

Petugas Puskesmas Laksanakan Pemeriksaan  Kesehatan Gigi Siswa MIN 9 Tabalong

 

Tanjung (MIN 9 Tabalong)- Petugas Puskesmas Mungkur Agung Kec. Kelua melakukan pemeriksaan  kesehatan gigi siswa Kelas I  Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 9 Tabalong didampingi wali kelas I, Jum’at (18/10/24).

Muflihah salah satu petugas dari Puskesmas Mungkur Agung mengatakan bahwa pemeriksaaan gigi secara rutin akan menjaga kebersihan dan kesehatan gigi terutama usia dini karena gigi yang terawat dengan baik akan terhindar dari berbagai macam penyakit.

“ Gigi siswa kelas I masih belum tetap karena akan berganti pada usia 7 tahun. Untuk kali ini kami memeriksa gigi siswa yang sudah goyang dan harus segera dicabut dan menyarankan untuk langsung datang ke Puskesmas “ ujarnya.

Muflihah menambahkan bahwa kegiatan rutin ini bertujuan untuk memberikan edukasi dan mendeteksi dini adanya permasalahan kesehatan, terutama gigi dan mulut. Bila ada temua kasus penyakit maka lebih mudah diobati.

“ Dari semua kegiatan yang kita lakukan tentang kesehatan gigi dan mulut, semuanya agar para siswa dapat memahami betapa pentingnya kesehatan gigi dan mulut, sehingga termotivasi untuk mempraktikkannya dalam kehidupan sehari-hari “ tambahnya.

Sementara Kepala MIN 9 Tabalong Hj. Rusdiana, S.Pd.I mengaku senang dengan adanya kegiatan tersebut dan berharap semoga tetap berlanjut untuk waktu yang berikutnya.

“ Kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran siswa dalam cara hidup bersih dan sehat yang dapat dimulai dari lingkungan sekolah dan dapat diterapkan dimanapun mereka berada “ harapnya.

Qonitah Dian Almerah siswa Kelas I MIN 9 Tabalong mengaku senang dan tidak takut saat giginya diperiksa oleh Petugas Puskesmas. “ Tidak sakit, dan kata petugas gigiku ada yang goyang jadi harus dicabut nanti “ ujarnya. (Rep/Ft:Nisa)