Kantor Kementerian Agama Kab. Tabalong

Jl. Ir. PHM. Noor No.13 Kel. Mabuun Kec. Murung Pudak Kab. Tabalong Prov. Kal-Sel

Berita

Tendik MTsN 9 Tabalong Ikuti Pelaksanaan AKGTK

Tanjung (MTsN 9 Tabalong) – Pegawai Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 9 Tabalong mengikuti pelaksanaan Asesmen Kompetensi Guru dan Tanaga Kependidikan (AKGTK), Kamis (14/11/24) di MTsN 4 Tabalong.

AKGTK dilakukan pada guru dan tenaga kependidikan madrasah sebagai metode pengukuran yang komprehensif untuk mendiagnosis kelebihan dan kelemahan kemampuan pedagogic dan professional guru dan tenaga kependidikan.

Pelaksanaan AKGTK yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama secara Nasional dan rutin dilaksanakan setiap tahunnya. GTK MTsN 9 Tabalong mengikuti AKGTK mengikuti jadwal yang telah ditentukan. Lokasi pelaksanaan AKGTK berpusat di MTsN 4 Tabalong dan MAN 1 Tabalong.

Jamaludin Nasrullah, S.Ag salah satu peserta AKGTK mengatakan dalam mengikuti AKGTK para peserta mempersapkan diri agar mudah memahami soal saat ujian dan diharapkan mampu memperoleh nilai yang memuaskan.

“Tentunya selain siswa, guru juga mengikuti ujian. Perlu persiapan diri dalam mengikuti AKGTK dengan harapan kita bisa menjawab soal-soal dengan mudah ketika ujian nantinya,” tuturnya.

Lanjut Jamal mengatakan AKGTK yang diikuti oleh dewan guru dan tenaga kependidikan disajikan sesuai dengan mata pelajaran yang diampu oleh setiap guru di madrasah.

“Soal setiap guru tidak sama, berbeda-beda sesuai dengan mata pelajaran yang diampu dan dilaksanakan secara online,” lanjut Jamal. (Rep: Mona/ Ft: Jamal)