Pastikan Kelancaran ASAS Ganjil 2024, Kamad MTsN 6 Tabalong Lakukan Monitoring

Tabalong (MTsN 6 Tabalong) Pelaksanaan Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) Ganjil tahun pelajaran 2024/2025 sudah berlangsung beberapa hari. Pada Rabu (04/12/24), Kamad MTsN 6 Tabalong, Ponijo, S.Pd.I melaksanakan monitoring pelaksanaan ASAS di setiap ruang asesmen dengan didampingi para Wakamad dan pengawas ruang.

Monitoring pelaksanaan ASAS bertujuan untuk memantau dan memastikan secara langsung kelancaran dan kesiapan kegiatan. Seperti halnya yang disampaikan Ponijo saat monitoring berlangsung. “Monitoring hari ini  dilakukan untuk memastikan kelancaran ASAS yang telah berlangsung beberapa hari. Dengan memantau langsung ke ruang ujian dan melihat para peserta menyelesaikan soal yang disajikan guru mata pelajaran, kita bisa sekaligus mengevaluasi jalannya Asesmen,” jelas Ponijo.

Dengan monitoring, Ponijo pun berharap bahwa pelaksaan ASAS semester ini dapat berjalan lancar hingga akhir. “Karena kegiatan ASAS baru berlangsung setengah jalan, kita semua termasuk para panitia berharap kegiatan bisa berjalan dengan lancar hingga akhir. Meskipun ada beberapa siswa yang masih terkendala saat mengikuti seperti sakit sehingga tidak bisa berhadir maupun faktor HP atau jaringan yang kurang mumpuni. Kendala-kendala tersebut bisa dibijaksanai oleh panitia dengan memberikan waktu ujian susulan maupun menyediakan fasilitas sarana penunjang,” tambah Ponijo kembali.

Bersama dengan Kamad, pengawas ruang dan panitia penyelenggara yang turut serta dalam monitoring pun mengutarakan hal yang senada. “Sejauh ini, kendala yang kita hadapi masih bisa diatasi dengan baik dan tidak menghambat jalannya kegiatan. Para siswa tetap bisa menyelesaikan asesmen sesuai dengan jadwal yang tertera. Tak bisa dipungkiri, beberapa kendala yang kita hadapi akan menjadi bahan evaluasi untuk pelaksanaan asesmen yang akan datang,” terang Yuda sebagai ketua panitia ASAS.

(Rep      : Sri / Ft         : Iwin)