Tanjung (MTsN 10 Tabalong) – Siswa-siswi kelas IX Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 10 Tabalong menerima sosialisasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Pelajaran 2024/2025 dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) An-Noor Paliat, Senin (26/02/24) di mushola madrasah.
Sosialisasi disambut dengan antusias para siswa-siswi yang ada di mushola madrasah dengan memperhatikan penjelasan dari tim promosi SMK An-Noor Paliat tentang jurusan dan juga fasilitas yang ada di sekolah mereka jika siswa MTsN 10 Tabalong ingin melanjutkan setelah lulus nanti.
Kepala Madrasah (Kamad) MTsN 10 Tabalong Drs. Rahman Noor mengatakan pihaknya sangat menyambut dengan baik kunjungan sekolah /madrasah yang ingin menyampaikan sosialisasi kepada calon siswa baru, sehingga pihak madrasah tidak kesulitan lagi memberikan informasi kepada seluruh siswa kelas IX untuk melanjutkan ke sekolah/madrasah yang lebih tinggi.
“Alhamdulilah antusias siswa terpantau baik memperhatikan penjelasan dari tim PPDB SMK An-Noor Paliat diharapkan dengan adanya sosialisasi ini siswa bisa mengetahui lebih banyak tentang sekolah kejuruan yang ada di kabupaten Tabalong jadi mereka mendapatkan pengetahuan yang banyak tentang sekolah-sekolah tidak hanya sekolah umum saja,” ucap Rahman Noor.
Drs. Rahman Noor berharap sosialisasi PPDB tersebut dapat menarik minat siswa-siswi untuk melanjutkan pendidikan ke SMK An-Noor Paliat berdasarkan minat dan bakat serta kemampuan siswa-siswi dimana kelak akan bersaing dalam dunia kerja atau ke perguruan tinggi.
“Kami kembalikan kepada siswa-siswi masing-masing dalam memilih sekolah lanjutannya. Namun hal yang terpenting adalah bagaimana nantinya menjalani pembelajaran di sekolah lanjutan dan tetap disiplin serta meraih prestasi dimanapun berada karena sejatinya siswa MTsN 10 Tabalong nantinya tetap membawa nama baik madrasah sebagai alumni,” tutur Rahman Noor.
Jumindan selaku Kepala Sekolah SMK An-Noor dalam Sosialisasi menyampaikan tujuan kegiatan sosialisasi adalah untuk menjaring calon peserta didik baru dan mengenalkan lebih dekat tentang Visi dan Misi SMK An Noor Kelua. ”Kami membuka 3 Jurusan yakni Jurusan Teknik Komputer Jaringan, Jurusan Teknik Kendaraan ringan serta Jurusan Akuntansi,” ucapnya.
Lebih Lanjut Jumindan menjelaskan, untuk tahun pelajaran 2024/2025 pihaknya membuka pendaftaran dari Maret s.d Juni 2024 dengan persyaratan fotocopy raport semester yang telah dilegalisir oleh kepala madrasah. ”Persyaratan lain yang berkaitan dengan PPDB di SMK An Noor Kelua akan kami umumkan melalui papan informasi resmi yang ada di SMK dan melalui brosor,” jelasnya
Sementara, salah seorang siswa MTsN 10 Tabalong. Ahmad Maulana mengungkapkan dirinya sangat senang mendengarkan paparan sosialisasi dai pemateri tim PPDB SMK An-Noor Paliat yang ada hari itu karena memberikan penjelasan tentang jurusan-jurusan yang ada di Sekolah Kejuruan tersebut. “Semoga sosialisasi ini menambah wawasan dan pengetahuan tentang sekolah yang berbasis kejuruan bagi seluruh siswa MTsN 10 Tabalong,” tutupnya. (Rep:Nida/ Ft:Irham)