Kantor Kementerian Agama Kab. Tabalong

Jl. Ir. PHM. Noor No.13 Kel. Mabuun Kec. Murung Pudak Kab. Tabalong Prov. Kal-Sel

Berita

MTsN 10 Tabalong Adakan Bukber Pererat Silaturrahmi Dan Kebersamaan

Tanjung (MTsN 10 Tabalong) – Memasuki hari ke 20 pada bulan Suci Ramadhan Tenaga Pendidik dan Kependidikan MTsN 10 Tabalong mengadakan buka puasa bersama, Minggu (31/03/24) di Wong Solo Mabuun.

Kamad MTsN 10 Tabalong Drs. H. Rahman Noor menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh tenaga pendidik dan kependidikan MTsN 10 Tabalong sudi kiranya meluangkan waktu untuk acara ini.

“Alhamdulillah tahun ini saya sebagai kepala madrasah baru senang dan berterima kasih kepada seluruh tenaga pendidik dan kependidikan MTsN 10 Tabalong sudi kiranya meluangkan waktu untuk buka bersama sekaligus mempererat tali silaturrahim sesama keluarga MTsN 10 Tabalong,” tuturnya menjelang Buka bersama.

Kamad mengajak semua tenaga pendidik dan kependidikan untuk sama sama menggandeng tangan dalam memajukan Madrasah. “Saya berharap kepada seluruh tenaga pendidik dan kependidikan agar kita semua sama sama bergandeng tangan dalam satu tujuan yang sama untuk menjaga dan memajukan MTsN 10 Tabalong yang kita cintai ini,” tambahnya.

Kemudian Kamad berharap tahun depan bisa melaksanakan kembali buka puasa bersama ini dengan ditambah peserta didik MTsN 10 Tabalong bahkan alumni sekaligus. “Alhamdulillah tahun ini kita bisa mengadakan buka puasa bersama. Ini langkah awal yang sangat bagus untuk mempererat tali silaturrahmi antara tenaga pendidik dan kependidikan satu dengan yang lainnya,” harapnya

Menurut Wakamad Kesiswaan, Irham Fikri, S.Pd.I, buka puasa bersama akan mempererat tali silaturrahmi dan rasa kebersamaan diantara Tenaga Pendidik dan Kependidikan.

“Melalui bukber menambah akrab dan eratnya hubungan silaturrahmi dan kebersamaam sesama makhluk ciptaan Allah SWT Bukber merupakan kegiatan positif yang dapat meningkatkan rasa sosial/solidaritas  terhadap orang lain, baik bersama teman, sahabat maupun kerabat atau siapa saja, tidak mementingkan diri sendiri,” katanya. (Rep: Rizqa / Foto: Nida)