Ka Kan. Kemenag Tabalong Hadiri Unjuk Kerja Tema II P5RA MTsN 9 Tabalong

Tanjung (MTsN 9 Tabalong) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tabalong H. Sahidul Bakhri, S.Ag., MA. menghadiri unjuk kerja tema kedua Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Rahmatan Lil Alamiin (P5RA) Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 9 Tabalong, Kamis (12/12/24) di halaman belakang MTsN 9 Tabalong.

Tema kedua P5RA MTsN 9 Tabalong yaitu Kewirausahaan, unjuk kerja yang dilakukan yaitu menjual produk cemilan sehat dan ekonomis berbahan dasar buah atau sayuran lokal yang dibuat oleh siswa siswi sesuai dengan desain produk yang telah dibuat.

Ka Kan. Kemenag Tabalong mengatakan sangat bangga kepada siswa siswi MTsN 9 Tabalong telah berhasil menjalankan tugasnya selama mengikuti Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) hingga bisa melaksanakan unjuk kerja berjualan cemilan.

“Anak-anak Bapak seumuran kelas VII Madrasah Tsanawiyah sudah bisa membuat produk cemilan ini sangat luar biasa. Produk yang dibuat dari buah atau sayuran lokal yang dikreasikan menjadi berbagai macam olahan menarik untuk diperjual belikan dalam unjuk kerja tema kedua kewirausahaan,” ungkap Ka Kan. Kemenag Tabalong.

Kepala Madrasah (Kamad) MTsN 9 Tabalong H. Alhamahyu, S.Ag. mengucapkan terima kasih kepada Ka Kan. Kemenag Tabalong yang telah berhadir dalam kegiatan unjuk kerja P5RA Tema kedua di MTsN 9 Tabalong.

“Kami sangat berterima kasih banyak atas kehadiran Bapak Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tabalong yang telah mengusahakan datang meskipun ditengah kesibukan. Inilah hasil karya dari anak-anak kelas VII untuk projek tema kedua yaitu berupa cemilan,” kata Kamad. (Rep/Ft: Mona)

Editor:Aya