GTK MTsN 6 Tabalong Beserta Para Siswa Hadiri Peringatan Hari Santri Nasional di Ponpes Al Madaniyah Jaro
Tabalong (MTsN 6 Tabalong) Hari Santri Nasional (HSN) yang diperingati setiap tanggal 22 Oktober digelar dengan meriah oleh Ponpes Al Madaniyah Jaro. Bertepatan dengan tanggal tersebut, pada Selasa (22/10/24) GTK MTsN 6 Tabalong beserta para siswa hadiri peringatan Hari Santri di halaman utama Ponpes Al Madaniyah Jaro.
Peringatan hari santri yang diisi dengan upacara bendera menampilkan paskibra Ponpes Al Madaniyah berhasil mengibarkan bendera dengan khidmat. Bertindak sebagai Pembina upacara yaitu Pj Bupati Tabalong dan dihadiri juga oleh Kepala Kemenag Kabupaten Tabalong, H. Sahidul Bakhri bersama para Kasi, Pengawas, para Kamad, dan pimpinan Ponpes se Kabupaten Tabalong.
Para GTK MTsN 6 Tabalong yang berhadir pada peringatan HSN tersebut merupakan perwakilan madrasah untuk memeriahkan salah satu hari besar bagi para santri dan pelajar muslim di Indonesia. Sri sebagai perwakilan madrasah yang berhadir mengaku terkesan dengan rangkaian kegiatan yang disuguhkan pada moment peringatan HSN.
“Rangkaian kegiatan yang disuguhkan pada peringatan HSN tahun ini sangat berkesan dengan penampilan-penampilan yang luar biasa. Hal tersebut menjadi suatu kebanggaan bagi kita semua saat melihat generasi muda islam yang sangat bertalenta,” ungkap Sri.
Berhadir pula para siswa MTsN 6 Tabalong untuk memeriahkan kegiatan tersebut. Dengan mengenakan busana muslim seperti gamis, sarung, dan peci, para siswa mengikuti rangkaian acara dengan khidmat.
Wakamad Kesiswaan, Rabiatul Sakban Miah berharap dengan keikutsertaan para siswa tersebut menjadi penyemangat dalam melaksanakan nilai-nilai keislaman. “Selain untuk memenuhi undangan, para siswa diharapkan dapat mampu meneladani nilai-nilai keislaman yang menggambarkan sosok santri dan pelajar-pelajar muslim. Dengan demikian, para siswa terkhusus kelas 9 kita utus menghadiri peringatan HSN tersebut,” jelas Miah. (Rep:Sri/Ft:Maya)
Editor:Aya