Asessmen Sumatif Akhir Semester Resmi Dimulai, Kamad: Jangan Cemas, Kerjakan dengan Fokus

Tanjung (MTsN 10 Tabalong – “Jangan cemas, kerjakan dengan fokus,” pesan kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 10 Tabalong Drs. Rahman Noor saat memberikan arahan pada pembukaan Asessmen Sumati Akhur Semester (ASAS) Ganjil Tahun 2024-2025, Selasa (26/11/24) di Halaman Utama MTsN 10 Tabalong.

Kamad mengharapkan seluruh siswa jangan cemas saat mengerjakan soal, tetap fokus dan berdo’a serta menjaga kebersihan diri sebelum memasuki ruangan. “Usahakan jaga jarak, dan saat ini jika ada keluhan sakit segera melapor,” ucap kamad tegas.

Kamad menambahkan dirinya dan panitia sudah mengatur jarak duduk aman bagi peserta Ujian dimana semua berskala 1 meter dan berharap hal itu bisa membuat para peserta fokus dalam menjawab soal.

Di kesempatan tersebut, Ketua Pelaksana ASAS Hj. Nufhafizzaki, S.Pd lebih menekankan kepada para siswanya untuk terus rajin belajar dan mempersiapkan serta selalu menjaga sopan santun saat ujian, baik sopan santun dengan teman, pembimbing maupun nanti jika sudah lulus. “Ilmu yang baik dan berkah adalah ketika kita menjaga sopan santun dan etika,” ujarnya.

Ditemui pada kesempatan lain, salah satu siswa Nadya Syavira menyampaikan kesiapannya dalam menghadapi ujian ini karena telah belajar dengan giat dan banyak berdoa untuk kelancaran rangkaian ujian yang dihadapinya. “Kita sudah berusaha dan percaya, Tuhan akan memberikan hasil sesuai dengan usaha yang kita lakukan,” ujarnya.

 

Rep/Ft : Humas